Resep Membuat Puding Cendol Nangka Lezat Bikin Ketagihan

Sponsored Links

Legitnya cendol dipadu dengan wanginya buah nangka membuat menggoda selera, apalagi jika perpaduan ini ada di puding, hhmmm nyummy. Nah, biar gak penasaran! berikut ini resep yang bisa sahabat bunda coba di rumah!!

Puding Cendol Nangka

Bahan-bahan:
  • 1 bks Agar-agar
  • 100 ml Santan Instan
  • 800 ml Air
  • 4 bh Nangka
  • 1/2 Cangkir Cendol / Dawet
  • secukupnya Gula Pasir
Bahan Lapisan :
  • 1/2 bks Agar2
  • 2 keping Gula Merah (uk kecil)
  • 1 lbr Daun Pandan
  • 400 ml Air
Cara membuat:
  1. Campur semua bahan menjadi satu kecuali cendol. Aduk rata hingga gula pasir larut dgn baik & naikkan keatas kompor dengan api sedang & aduk secara konsisten agar santan tidak pecah. Terus diaduk merata hingga mendidih.
  2. Lanjut dgn memasukkan cendol, terus diaduk secara konsisten hingga campuran agar2 mendidih kembali
  3. Angkat sambil terus diaduk hingga uap panasnya menghilang, tuang kedalam cetakan. Biarkan dingin.
  4. Lakukan hal yg sama pada bahan lapisan, tuang keatas pudding cendol yang telah dingin..
  5. Tuang keatas lapisan puding cendol. Simpan dalam kulkas
  6. Sajikan dingin.
Selamat mencoba ya bun, semoga berhasil!!
Sponsored Links
Tuliskan Pendapatmu Disini: