Sponsored Links
Ingin menikmati ayam goreng tapi bosan dengan yang itu-itu saja? Coba bikin ayam goreng madu ala Korea ini. Rasanya dijamin bikin ketagihan. Yuk, ikuti resepnya di sini.
Bahan-Bahan
900 gram sayap ayam atau paha ayam
4-5 siung bawang putih, dicincang halus
garam dan lada secukupnya
4 sdm tepung maizena
2-3 sdm minyak goreng
bawang daun dan cabai merah sebagai garnish
Bumbu Saus
4 sdm kecap manis
2 sdm air
3 sdm madu
1/2 sdm cuka
1 sdm bawang putih cincang
Cara Membuat
1. Baluri ayam dengan bawang putih cincang, garam, dan lada.
2. Diamkan selama 15 menit atau masukkan kulkas selama beberapa jam.
3. Masukkan tepung maizena dalam kantung plastik.
4. Masukkan potongan ayam ke dalam kantung plastik, kocok hingga potongan ayam bisa terbalut tepung.
5. Goreng ayam hingga kecokelatan.
6. Campur dan aduk semua bahan saus jadi satu.
7. Tuang saus di wajan dan panaskan hingga mengental.
8. Masukkan daging ayam yang sudah digoreng tadi ke dalam wajan, aduk hingga bumbu saus meresap. Angkat dan sajikan.
Selamat mencoba, Ladies!
Sponsored Links