Resep Membuat Ayam Bumbu Rujak Super Enak, Lezat dan Bikin Nagih

Sponsored Links

Punya stok ayam di kulkas bun? Yuk! coba dibuat jadi ayam bumbu rujak. Rasa dari ayam bumbu rujak ini bakal bikin kamu dan seluruh anggota keluarga ketagihan. Buat kamu yang pengin buat di rumah? Dibawah ini resep ayam bumbu rujaknya yang bisa bunda coba..

Ayam Bumbu Rujak

Bahan :
2 potong paha ayam

Bumbu :
  • 4 siung Bawang putih
  • 8 siung bawang merah
  • 5 cabe merah
  • Secukupnya cabe rawit
  • 2 cm kunyit
  • 5 butir kemiri sangrai dulu supaya harum
  • 1 sndk teh terasi yg sudah digoreng
  • 1 batang serai
  • 1 ruas lengkuas
  • 2 lembar daun salam
  • 2 lembar daun jeruk
  • 200 ml santan kental
  • 4 sendok gula merah diiris tipis
  • Secukupnya garam, gula
  • mentega
Cara membuat :
  1. Setelah ayam dicuci bersih bakar sampai kecoklatan sambal ditaburi garam dan lada
  2. Haluskan bumbu : bawang merah, bawang putih, kunyit, cabe merah, cabe rawit, terasi, kemiri
  3. Tumis bumbu dengan minyak sampai harum masukkan serai, lengkuas, daun salam, daun jeruk aduk aduk sampai rata, usahakan jangan sampai gosong.
  4. Masukkan ayam aduk2 sampai semua tercampur rata dan bumbu meresap, masukkan kecap, garam, gula
  5. Masukkan santan , gula merah , masak terus sampai keluar minyak
  6. Angkat lalu bakar lagi sampai kecoklatan dan harum sambal dioles mentega.
  7. Siap disajikan bersama seporsi nasi.

Sponsored Links
Tuliskan Pendapatmu Disini: