Resep Membuat Brownies Singkong Merah Putih Legit Bikin Nagih

Sponsored Links

Punya stok singkong di rumah bun? Dari pada mubazir mending dibikin kudapan aja, berikut ini ada satu resep brownies singkong yang bisa sahabat bunda coba di rumah. Cara membuatnya super gampang kok bun! cukup ikuti langkah-langkahnya dibawah ini..

Brownies Singkong

Bahan-bahan:

700 gr singkong
200 gr gula pasir
4 butir telur
3 sdm tepung terigu
100 ml susu cair
100 gr margarine cair
1/2 sdt vanili bubuk
1/2 sdt garam
Pasta Coco Pandan

Cara membuat:

Parut singkong lalu peras airnya sampai kering

Campurkan singkong parut dengan susu cair dan tepung terigu, aduk rata

Kocok telur, gula, garam, dan vanili dengan kecepatan tinggi sampai mengental, lalu masukkan bertahap bergantian dengan margarine cair

Setelah selesai, bagi adonan dalam 2 wadah, beri pasta Coco Pandan pada adonan satunya.

Panaskan kukusan, siapkan loyang ukuran 15x15x5 cm yang telah diolesi mentega, serta letakkan kertas roti di dasar loyang
Kukus adonan warna putih selama 15 menit, setelah itu tuang adonan berwarna merah dan lanjutkan mengukus selama 20 menit
Brownies Singkong Merdeka siap untuk disajikan. Dapat juga diberi taburan gula halus sebagai topping untuk memperindah brownies.
Sponsored Links
Tuliskan Pendapatmu Disini: