Resep Membuat Risol Roti Tawar Super Enak Bikin Nagih

Sponsored Links

Pengin bikin risol tapi males bikin adonan buat kulitnya bun? Mending pake roti tawar aja, lebih praktis dan lebih gampang. Nah, jika bunda di rumah pengin coba membuat risol roti tawar! bunda cukup simak baik-baik resep yang satu ini..

Risol Roti Tawar

Hasil jadi: 10 porsi

Bahan-bahan:

10 lembar roti tawar tanpa pinggir
2 butir telur rebus
1 butir putih telur
5 potong sosis belah 2
1 bks skm
2 bks mayones
secukupnya keju
secukupnya tepung panir

Cara membuat:

- Giling roti tawar sampai tipis.
- Siapkan isian, sosis belah jadi 2, keju potong memanjang, telur dpotong masing² jd 5 bagian.
- Buat saus dg cara campurkan skm dan mayones.. Kalau mau pedas, bisa pakai mayones yg pedas atau dtambah saus pedas.
- Selanjutnya, tata roti diatas piring, lumuri dengan saus, ambil sosis keju dan telur. Gulung.
- Celupkan ke dalam putih telur, kemudian gulingkan diatas tepung panir. Lakukan hingga roti habis.
- Langkah terakhir, goreng risol hingga berwarna coklat keemasan.

Selamat mencoba..!!
Sponsored Links
Tuliskan Pendapatmu Disini: