Resep Membuat Kastengel Masak Magic Com Gurih dan Renyah

Sponsored Links

Mendekati bulan Ramadhan, sepertinya mulai banyak orang yang coba-coba membuat kue kering sendiri. Dan biasanya nih ya, kue kering paling laris itu adalah kastangel. Gimana nggak laris, kastangel memiliki rasa yang gurih, tekstur yang renyah dan nggak mudah bikin kenyang.


Ngomongin soal kastengel, kali ini saya akan memberikan beberapa tips membuat kue kering kastangel memakai magic com. Jadi, buat kamu yang nggak punya oven di rumah, bisa deh memanfaatkan magic com. Jangan khawatir, meski dimasak dalam magic com, kue kastangel ini rasanya tetap juara. Seperti apa resepnya. Simak baik-baik di bawah ini.

Bahan
  • 100 gram mentega
  • 4 sdm margarin
  • 6 sdm makan tepung terigu
  • 4 sdm tepung maizena
  • 2 sdm susu bubuk (rasa vanila) 
  • 1/2 sdt vanili bubuk
  • 100 gram keju parut 
  • 2 butir telur (ambil kuningnya saja)
Cara Membuat
  1. Campur mentega dan margarin jadi satu lalu cairkan.
  2. Campur tepung terigu, tepung maizena, susu bubuk dan vanili bubuk jadi satu lalu aduk rata. 
  3. Masukkan adonan kering ke dalam adonan basah yakni margarin dan mentega yang telah dilelehkan. Aduk sampai tercampur rata dan kalis. 
  4. Selanjutnya, cetak adonan sesuai selera. Oleskan kuning telur di atasnya dan taburkan keju parut. 
  5. Susun adonan yang sudah dicetak ke dalam magic com yang sudah diolesi mentega secukupnya atau dialasi dengan kertas kue. 
  6. Tambahkan lagi keju parut jika kamu ingin kastengel lebih enak dan gurih. 
  7. Masak di magic com sampai matang. Masak pada posisi cook. Masak kira-kira hingga 3 kali posisi cook berubah menjadi warm. 
  8. Kastengel sudah matang dan siap untuk disajikan.
Itulah cara membuat kastengel masak magic com gurih renyah yang sangat mudah. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat mencoba ya.
Sponsored Links
Tuliskan Pendapatmu Disini: