Bingung mau bikin cemilan manis yang pas untuk menemani saat santai bersama keluarga? Mungkin dengan membuat Kue Kering Selai Strawberry ini cocok sekali, dengan bahan sederhana dan cara membuatnya yang praktis bisa jadi alternatif. Penasaran pengen coba di rumah? Ini resepnya.
Bahan-bahan :
- tepung terigu sebanyak 500 gram
- tepung maizena sebanyak 2 sdm
- gula sebanyak 150 gram
- susu bubuk sebanyak 30 gram
- mentega sebanyak 200 gram
- margarin sebanyak 200 gram
- kuning telur ayam sebanyak 2
- garam secukupnya
- Langkah pertama, bunda campurkan tepung terigu, tepung maizena, gula halus, dan susu bubuk, lalu ayak menggunakan saringan hingga halus dan kemudian bunda Sisihkan.
- Proses Pembuatan Adonan Kue Kering Selai Strawberry Cemilan Rumahan Paling Lezat
- Setelah itu Di wadah yang berbeda pula , bunda campurkan mentega, margarin, kuning telur ayam, dan garam cukup ½ sdt dan kemudian bunda aduk hingga merata sempurna ya.
- Bunda harus mengunakan mixer agar adonan lebih merata.
- Nah langah selanjutnya adalah bunda tuangkan adonan tepung yang sudah diayak kedalamnya
- Kemudian bunda aduk hingga membentuk adonan kue yang lembut.
- Angkah selanjutnya yang harus bunda lakukan adalah Aduk dengan menggunakan tangan yang sudah dilapisi sarung tangan plastik untuk membuat adonan lebih mudah dibentuk pastinya.
- Setelah adonan siap maka langkah selanjutnya adalah bunda siapkan loyang kue yang sudah diolesi terlebih dahulu dengan menggunakan margarin.
- mengapa perlu dilapisi margarin? Hal ini agar kue yang dicetak diloyang tidak menempel terlalu kuat dengan loyangnya, sehingga mudah untuk diangkat saat kue sudah matang.
- Nah langkah selanjutnya adalah mensiapkan terlebih dahulu selai strawberry nya.
- Khusus untuk Selai stawberry untuk kue kering terdiri dari campuran 100 gram selai stroberi, 3 butir kuning telur, dan 1 sendok teh gula halus ya bunda.
- Setelah itu bunda giling adonan kemudian cetak adonan dengan cetakan kue sesuai selera bunda
- Langkah Selanjutnya adalah bunda tata kue kering diatas loyang dan tambahkan selai strawberry diatasnya.
- Selanjutnya Panaskan kue dalam loyang kedalam oven dengan temperatur 160c selama 25 menit.
- Bunda Tunggu hingga kue kering berwarna kuning kecoklatan
- Setelah itu bunda angkat dan dinginkan beberapa saat ya.
- Langkah Terakhir bunda atur kue kering yang sudah matang kedalam toples
- kue kering isi selai strawberry pun sudah siap dihidangkan
Sponsored Links